DBASIA.CLUB – Covid-19 telah membuat banyak usaha yang tutup sementara. Salah satunya dialami oleh klinik kecantikan milik Maia Estianty. Meski harus menutup sementara klinik kecantikan, Maia Estianty masih punya penghasilan dari pekerjaan online yang tetap dijalankan di masa pandemic ini.
Dunia hiburan dan jasa kecantikan menjadi salah satu sektor usaha yang terdampak akibat Covid-19. Dua sektor ini sebelumnya mengandalkan pertemuan tatap muka. Hal ini berbenturan dengan larangan pertemuan yang digalakan oleh pemerintah demi mengurangi penularan Covid-19.

Musisi senior Indonesia, Maia Estianty, memiliki beberapa klinik kecantikan. Akibat Covid-19, beberapa klinik kecantikan yang dia miliki tutup sementara. Keputusan penutupan ini karena klinik kecantikan ini harus ada tatap muka dan jasa lainnya yang mengandalkan kontak fisik lainnya.
“Klinik kecantikan harus tutup karena hands on dan face to face ya,” kata Maia Estianty dalam live Instagram Glitzmedia.

Meski taka da penghasilan dari klinik kecantikan, Maia Estianty bersyukur dirinya selama ini banyak bekerja juga dari rumah. Maia Estianty bersyukur masih mendapat pekerjaan online. Maia Estianty mengaku telah terbiasa dengan pekerjaan dari rumah.

“Untungnya selama ini pekerjaan aku di rumah, kantor juga di rumah. Yang diuntungkan dari keadaan sekarang adalah pekerjaan online masih jalan, untungnya Tuhan ngasih masih baik, ngasih pekerjaan online,” pungkas Maia Estianty.